PT XL Axiata Tbk atau yang populer dengan nama XL merupakan salah satu perusahaan provider seluler di Indonesia dengan jumlah pengguna yang terbilang banyak. Setiap pengguna memiliki nomor XL yang berbeda sebagai nomor identitas untuk bisa menikmati semua fitur dan layanan yang tersedia. Nah, bagi Anda yang kesulitan menghafal, berikut ini 5 cara cek nomor XL dengan mudah dan cepat.

5 Cara Cek Nomor XL Milik Sendiri dengan Mudah dan Cepat

Cara cek nomor XL  sangat penting Anda ketahui sebelum membeli pulsa atau paket internet XL terbaik di konter pulsa maupun marketplace. Jangan sampai ketidaktahuan Anda tentang cara ini menyebabkan pulsa atau paket internet yang Anda beli nyasar ke nomor orang lain.

Nah, supaya terhindar dari risiko tersebut, pastikan Anda cek nomor XL milik sendiri terlebih dulu melalui cara-cara di bawah ini.

Cara cek nomor XL via dial up / USSD

Cara cek nomor XL yang pertama dan paling mudah yaitu melalui dial up / USSD. Tidak hanya mengetahui nomor XL, langkah ini juga bisa digunakan untuk cara cek nomor XL aktif atau tidak.

Lebih jelasnya, ikuti urutan langkahnya berikut :

  • Buka perangkat telepon seluler Anda terlebih dulu;
  • Selanjutnya, pergi ke menu dial up dan ketik kode USSD *123*7#;
  • Tekan tombol [Call] atau [Panggil] dengan nomor XL yang ingin Anda ketahui nomornya;
  • Ketik angka pada opsi [Detail nomor XL Anda];
  • Pilih opsi [Cek Profile];
  • Pilih menu [Info Kartu XL-ku] dan akan tampil nomor XL yang Anda pakai.

Cara cek nomor XL via Customer Service

Selain via dial up, Anda juga bisa cek nomor XL dengan bantuan CS. Pada metode ini, tersedia dua pilihan cara yaitu via telepon atau email.

Apabila Anda memilih via telepon, maka pastikan nomor Anda sudah terisi pulsa karena panggilan ini akan memotong pulsa sebesar Rp350/panggilan. Berikut ini tiga nomor CS yang bisa Anda hubungi untuk cek nomor XL milik sendiri.

  • Panggil 818 yang akan menghubungkan Anda dengan IVR atau mesin penjawab otomatis;
  • Panggil 817 yang akan menghubungkan Anda langsung ke CS;
  • Panggil +6221-579-59817, jika kebetulan tidak membawa HP dengan nomor yang ingin Anda ketahui.

Sementara, jika Anda memilih via email CS & website, silakan kirimkan email ke alamat customerservice@xl.co.id atau bisa juga kunjungi xl.co.id.

Cara cek nomor XL via SMS atau telepon

Inilah cara yang tidak kalah mudah dan praktis untuk cek nomor XL Anda yaitu via SMS atau telepon. Caranya, silakan kirim SMS atau miscall ke nomor teman, keluarga, atau kerabat Anda. Lalu, minta mereka untuk mengirimkan nomor Anda. 

Jika tidak memiliki pulsa, Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi chatting WhatsApp, Telegram, atau aplikasi sejenisnya. Sangat mudah bukan?

Di samping info seputar cara cek nomor XL, ada info lainnya yang tak kalah menarik, bahkan bisa menghasilkan uang.

Yakni dengan cara menjadi agen pulsa di Metro Reload, Anda bisa menjual pulsa sekaligus paket data dengan harga yang bersaing.

Saat ini pulsa dan data menjadi salah satu komoditas penting, hampir semua orang membutuhkan dan bahkan pasti memakai data setiap hari.

Nah, itulah 5 cara cek nomor XL yang bisa Anda ikuti saat lupa berapa nomor XL milik sendiri. Cukup pilih salah satu cara yang menurut Anda paling mudah ya!