Menabung merupakan sebuah gaya hidup yang sangat baik untuk diterapkan sejak dini, maka jika ada yang mengatakan bahwa menabung itu tidak cocok untuk pelajar, hanya kegiatan yang menghabis-habiskan waktu, atau sebagainya, tentu kamu tidak perlu menghiraukannya ya, karena bagaimanapun menabung adalah gaya hidup yang sangat bagus untuk kamu terapkan sejak menjadi pelajar. Bahkan orang tua kita sejak dulu juga telah menanamkan kebiasaan baik ini kepada anak-anaknya.
Maka, jika saat ini kamu sedang menjadi seorang pelajar, cobalah untuk melakukan beberapa tips menabung bagi pelajar di bawah ini agar bisa menabung sejak dini. Hal ini karena menabung bukanlah sebuah kebiasaan yang mudah untuk dilakukan, apalagi ada banyak sekali tantangan ketika kamu akan mulai menabung, misalnya adalah banyaknya keinginan ini dan itu, banyaknya ajakan dari orang-orang untuk nongkrong, makan-makan, dan lain sebagainya, sehingga diperlukan keterampilan yang konsisten dan pembiasaan diri agar bisa menabung sejak menjadi pelajar. Bagaimana caranya? Yuk ikuti beberapa tips menabung buat pelajar berikut ini ya.
Sarapan dari Rumah
Tips menabung bagi pelajar yang pertama adalah dengan sarapan dari rumah. Sarapan merupakan kegiatan yang sangat penting bagi tubuh kita. Hal ini karena dengan sarapan kamu bisa mempunyai energi untuk melakukan berbagai aktivitas, mulai dari mengerjakan soal, belajar, berjalan, berpikir, dan lain sebagainya. Maka, cobalah untuk sarapan dari rumah selain bisa menghemat, sarapan dari rumah juga bisa membuat kamu tahu bahwa makanan yang kamu konsumsi itu jelas kualitasnya, jelas gizinya dan lain sebagainya, berbeda dengan ketika kamu makan di kantin sekolah. Kamu tidak tahu bagaimana proses pembuatan makanannya, kualitas bahan yang digunakannya. Ia kan?
Jika kamu menerapkan sarapan dari rumah setiap pagi, maka uangnya paling tidak bisa kamu masukkan ke dalam tabungan saja. Tapi jika memang ingin sesekali makan di sekolah atau sarapan di sekolah, tak ada salahnya kok, asalkan kamu membuat jadwalnya ya, paling tidak dua bulan sekali saja.
Membawa Bekal dari Rumah
Tips menabung bagi pelajar yang kedua adalah dengan membawa bekal dari rumah. Memang, membawa bekal terbilang cukup aneh untuk ukuran anak sekolahan zaman kini, tapi tak ada salahnya jika kamu meneruskan kebiasaan baik ini loh, karena dahulu nyaris seluruh siswa membawa bekal mereka dari rumah dan mengkonsumsinya ramai-ramai bersama dengan teman-temannya di kelas. Hal ini adalah kenangan yang sangat indah apabila kamu pernah merasakannya.
Maka, cobalah untuk membawa bekal dari rumah agar uangnya bisa kamu tabung. Kalau memang ingin makan di sekolah, cobalah untuk menjadwalkannya, jangan terlalu sering-sering agar tabungan kamu bisa semakin banyak, sehingga uangnya bisa segera kamu kumpulkan untuk dibelikan sesuatu, misalnya adalah untuk membayar baju, membeli sepatu, membeli tas, dan lain sebagainya.
Membawa Air Putih
Tips menabung bagi pelajar yang terakhir adalah dengan membawa air putih. Bawalah air putih kemanapun kamu hendak pergi, meski terdengar sangat sederhana, namun sampai saat ini tetap banyak sekali orang-orang yang merasa enggan untuk membawa air putih loh, padahal sebenarnya air putih merupakan air yang sangat wajib untuk kita konsumsi dalam jumlah banyak, paling tidak 2 liter dalam sehari. Dengan membawa air putih dari rumah, maka kamu akan bisa mulai menabung. Sisihkan uang yang akan digunakan untuk membeli minum ke dalam tabungan.
Itulah dia beberapa tips menabung bagi pelajar yang bisa kamu terapkan saat ini juga.
0Komentar