Kota Sumedang terkenal oleh daerah lain dengan tahunya yang bercitarasa gurih, lezat, dan enak, apalagi dikemas dengan cara yang cukup tradisional. Namun ternyata berbicara tentang Kota Sumedang nggak melulu tentang tahunya loh. Karena kota ini kaya dengan berbagai macam hal, mulai dari situs budayanya, spot foto kekinian, air terjun, situs bersejarah, tempat wisata, dan lain sebagainya.

Destinasi Wisata di Sumedang


Meski namanya tak begitu hits dan jarang terdengar memiliki tempat-tempat yang keren sebagaimana Koga Jogja, Bandung, Malang, Garut, Surabaya,  dan kota lainnya. Namun faktanya Sumedang tak kalah menarik dengan kota-kota tersebut. Ada banyak sekali tempat wisata yang bisa kamu jadikan sebagai destinasi menghabiskan waktu setelah penat bekerja dan beraktivitas.

1. Alun-alun Kota Sumedang

Kalau kamu berwisata ke daerah-daerah yang ada di pulau Jawa, tentu alun-alun menjadi sesuatu yang tidak asing lagi, karena selain sarat akan sejarah, alun-alun ternyata memiliki daya tariknya sendiri, seperti lokasinya yang strategis, terdapat beberapa permainan, spot foto, jualan-jualan kaki lima, selalu ramai pengunjung, konsep ruang terbuka, yang semuanya bisa kamu nikmati dengan harga ramah kantong.

Begitu juga dengan Alun-alun Sumedang ini. Hanya saja, Alun-alun Sumedang memiliki perbedaan yang mencolok jika dibandingkan dengan alun-alun di kota lain. Di alun-alun ini kamu bisa berekreasi sekaligus belajar tentang sejarah Kota Sumedang.

Alun-alun ini dikonsep sedemikian rupa langsung oleh Kang Emil sendiri. Usai direvitalisasi dengan konsep yang super keren, menghabiskan hingga 16M, kemudian Alun-alun Kota Sumedang disahkan beberapa bulan lalu, tepatnya pada 14 Maret 2020. Di bagian sudutnya terdapat sejarah Kota Sumedang yang berisi orang-orang hebat yang pernah menduduki jabatan sebagai bupati di Sumedang.

Setelah direvitalisasi menjadi sebuah alun-alun yang menarik dan instagram-able kamu juga bisa menemukan beberapa fasilitas yang memadai ketika berlibur ke alun-alun ini, misalnya area bermain, sudut sejarah, ruang pasif, ruang duduk, ruang interaksi, pepohonan, dengan konsep ruang terbuka.

2. Masjid Agung Sumedang

Bagi wisatawan, mengunjungi Masjid Agung Sumedang merupakan agenda tersendiri, karena bangunan ini merupakan salah satu situs bersejarah di Kota Sumedang dengan lama bangunan yang sudah lebih dari 100 tahun atau 1 abad lebih. Kini lokasinya tepat di sebelah Alun-alun Sumedang, Jalan P. Sugih, Regol Wetan, Sumedang Selatan, meskipun pasa awalnya bangunan ini tidak berdiri kokoh di dekat Alun-alun Sumedang.

Situs bersejarah ini dibangun pada tahun 1850, yang pada saat itu berada di bawah kepemimpinan Pangeran Sugih.  bentuknya juga terbilang berbeda dengan arsitektur masjid di dunia, karena bentuknya yang hampir menyerupai Kelenteng atau Vihara. Hal ini dapat kita lihat dari bentuk atapnya yang tumpang atau bersusun tiga, yang jika kita perhatikan, atap ini kerap kali digunakan oleh Kelenteng atau Vihara.

Masjid dengan segudang sejarah ini sangat wajib dijaga dan dilestarikan oleh para pengunjung dan masyarakat sekitar. Ketika Romadhan, masjid ini tak pernah sepi dari pengunjung, selalu ada kegiatan yang dilakukan oleh para pendatang, mulai dari ngaji, duduk-duduk sembari menunggu adzan, kumpul-kumpul keagamaan, ngabuburit di teras, dan lain sebagainya. Apalagi terdapat takjil gratis bagi mereka yang ingin berbuka puasa di Masjid Agung Sumedang.

Suasana masjid juga terbilang nyaman, adem, dan  sejuk, sehingga sangat cocok dijadikan pilihan menunggu waktu shalat tiba.

3. Situ Cilembang

Jika kamu ingin berwisata ke daerah-daerah pedalaman di Sumedang, maka salah satu pilihan tepat adalah berwisata ke Situ Cilembang. Letaknya di Hariang, Baah Dua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Meski belum banyak diketahui orang-orang, namun ternyata  Situ Cilembang cukup hits loh di media sosial.  Kamu akan menyaksikan pesona air dengan kedalaman 3 meter yang memantulkan pepohonan di sekitarnya dan langit yang biru saking jernihnya air di sini. Karena hal itulah wisata satu ini dinamakan Situ Cilembang.

Namun, ada yang berbeda dengan Situ Cilembang ini jika dibandingkan dengan tempat wisata air lainnya. Di sini, kamu tidak boleh berenang atau mandi-mandi, karena air yang ada di sini digunakan warga sekitar untuk dikonsumsi. Ada baiknya mengikuti dan menghormati kebiasaan masyarakat ya ketika berwisata.

Letaknya yang tepat di tengah-tengah hutan akan membuatmu merasa santai dan sangat nyaman di sini. Suasana yang sangat asri dan udara yang belum terkontaminasi dengan udara lain akan memanjakan kulit dan mata. Sehingga tidak heran jika ingin berlama-lama di Situ Cilembang ini. Jalur untuk mencapai Situ Cilembang cukup menantang, sehingga ada baiknya kamu mempersiapkan berbagai keperluan ya. Karena memang bukan rahasia umum, tempat-tempat wisata yang menarik dan mempesona selalu membutuhkan perjuangan yang juga besar.

Kamu tak perlu membayar mahal untuk bisa menikmati keindahannya, cukup dengan membayar parkir sebesar Rp. 3.000. Situ Cilembang mulai beroperasi pukul 07:00 hingga 16:00.

 4. Kampung Wisata Toga

Untuk kamu pecinta obat-obatan keluarga dan menyukai wisata yang penuh dengan edukasi, maka Kampung Wisata Toga ini adalah pilihan yang tepat. Letaknya di Jalan Makam Cuk Nyak Dien, Gang Puyuh, Desa Sukajaya, Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang Selatan, Jawa Timur.  Apalagi lokasinya ini cukup strategis, hanya berjarak 2 km dari kota Sumedang. Jadi tidak perlu khawatir akan kelelahan di jalan.

Sesuai namanya, Wisata Kampung Tiga ini bisa membuat kamu pintar usai berwisata, karena akan dikenalkan dengan berbagai obat-obatan keluarga dengan cara yang menyenangkan dan super seru. Selain mendapatkan edukasi mengenai tanaman Obat-obatan keluarga, ada banyak hal lain yang bisa kamu lakukan di sini, mulai dari memancing, bermain Paint Ball, berkeliling sepeda, Gantole, hiking, arung jeram, dan lain sebagainya.

Bagi kamu yang dari luar kota, tak perlu khawatir, karena terdapat villa yang bersedia menemanimu menghabiskan waktu liburan selama di Sumedang.

Itu hanya sebagian kecil dari keindahan kota ini. Masih banyak wisata lain yang tak kalah menariknya menunggu kami eksplor. Yuk agendakan liburanmu ke Sumedang.