Tips Wisata ke Ancol – Bagi Anda yang bertempat tinggal di daerah Jabodetabek dan termasuk pekerja yang sibuk, pasti Anda akan super bingung ketika waktunya akhir pekan atau hari libur untuk membawa keluarga Anda berwisata.

Di Jakarta sebenarnya sudah tersedia sebuah kawasan wisata yang terbilang cukup lengkap dengan banyak obyek wisata untuk keluarga. Ya, tempat wisata Taman Impian Jaya Ancol. Fasilitas yang ditawarkan obyek wisata ini sebenarnya bagus dan menjadi sebuah destinasi yang cukup menarik di tengah kota. 

Namun terkadang, pengunjungnya yang padat dan dapat semakin banyak berkali-kali lipat di akhir pekan atau hari libur membuat Anda malas untuk berkeliling dan segera ingin angkat kaki dari sana.

Agar Liburan Tetap Nyaman: Tips Wisata ke Ancol
Agar Liburan Tetap Nyaman: Tips Wisata ke Ancol


Tips Wisata ke Ancol

Eits, bukan berarti Anda tidak bisa menikmati Ancol dengan nyaman selamanya, lho. Anda hanya butuh mengikuti beberapa tips wisata ke Ancol berikut ini.

1. Pilih Waktu yang Tepat

Tips wisata ke Ancol yang pertama adalah dengan memilih waktu yang tepat. Masalah pengunjung yang super ramai sebenarnya dapat terselesaikan dengan mempertimbangkan waktu kedatangan Anda ke Ancol. Aturan pertama yang paling wajib jika Anda ingin nyaman berkeliling adalah hindari akhir pekan dan hari-hari libur nasional. Bisa dipastikan 100% bahwa Ancol akan padat pengunjung pada waktu-waktu tersebut.

Hindari juga musim liburan anak sekolah yakni sekitar bulan Juni sampai Agustus. Jika bukan hari libur nasional dan bukan musim liburan anak sekolah, sebaiknya pilih weekday atau hari kerja dibanding akhir pekan.

Hari Senin sampai Jumat mungkin merupakan hari yang paling berpotensi untuk Anda berkeliling di Ancol dengan nyaman. Selain itu, datanglah dari pagi hari saat pertama kali Ancol dibuka dan tetap perhatikan jam operasional berbagai wahana di Ancol. Sambil menunggu wahana yang ingin Anda tuju buka, Anda bisa main-main ke beberapa titik pantai Ancol yang tentunya masih sepi pengunjung.

2. Gunakan Pakaian yang Nyaman

Ancol berada di kota Jakarta yang suhunya relatif panas. Selain itu, kebanyakan tempat di Ancol adalah outdoor (kecuali Sea World) sehingga Anda akan banyak berada di luar ruangan. Pakaian adalah salah satu faktor yang menentukan kenyamanan Anda selama berada di sana.

Kenakan pakaian yang nyaman sesuai suhu udara yang tinggi dan sengatan matahari di siang hari. Jika perlu, gunakan topi untuk melindungi kepala Anda serta alas kaki yang nyaman agar tetap bebas bergerak. Kacamata hitam juga cocok digunakan saat di pantai. Tips wisata ke Ancol lainnya adalah jangan lupa gunakan sunscreen atau sunblock, ya!

3. Bawa Baju Ganti

Membawa baju ganti merupakan tips wisata ke Ancol ketiga yang perlu Anda perhatikan. Menyambung dari tips sebelumnya, Jakarta yang suhunya panas akan membuat Anda lebih banyak berkeringat. Apalagi jika Anda pergi ke wahana yang menuntut Anda untuk banyak gerak seperti Dunia Fantasi. Pakaian yang basah akan sangat tidak nyaman digunakan untuk bersenang-senang, dan terkadang membuat percaya diri Anda menurun.

Maka itu, bawalah satu atau dua baju ganti agar tubuh Anda tetap nyaman. Lagipula, beberapa wahana di Dunia Fantasi seperti Arung Jeram dapat membuat baju Anda basah sehingga harus ganti baju.

4. Promotion Hunting

Tips wisata ke Ancol yang satu ini untuk Anda yang menginginkan liburan murah di Ancol.

Jika Anda termasuk orang yang tidak menyediakan banyak budget untuk keperluan wisata, harga tiket masuk beberapa wahana di Ancol mungkin akan dirasa mahal. Nah, untuk menyiasatinya, cermatilah promosi yang diberikan oleh pihak Ancol. Rajin-rajinlah membuka website Ancol atau media sosial untuk mendapatkan informasi terbaru.

Promosi yang diberikan biasanya terbatas waktu atau hari, dan biasanya promosi tersebut bertujuan untuk menarik pengunjung agar datang di waktu-waktu yang biasanya sepi pengunjung. Nah, setali tiga uang, bukan?

5. Gunakan Transportasi Umum

Tips wisata ke Ancol yang kelima atau yang terakhir adalah menggunakan transportasi umum untuk datang ke Ancol.

Sebenarnya Anda tidak terlalu memerlukan kendaraan pribadi untuk sampai ke Ancol, jika malas untuk berjibaku dengan kemacetan Jakarta nantinya. Kini sudah tersedia rute khusus kereta wisata Ancol yang dapat mengantarkan Anda menuju objek wisata Ancol. Banyak juga angkutan umum lainnya yang dapat membawa Anda ke sana.

Selain itu, Ancol juga menyediakan beberapa fasilitas transportasi untuk Anda berkeliling di dalam kompleks Ancol. Anda bisa menjumpai penyewaan sepeda atau bus khusus untuk berkeliling Ancol yang gratis tanpa dipungut biaya. 

Bagaimana? Tips wisata ke Ancol di atas mudah untuk di ikuti, bukan? Jangan lupa untuk membawa kamera agar momen-momen menyenangkan bersama keluarga atau teman tidak terlewatkan selama liburan di Ancol, ya!