5 Tempat Wisata Indonesia Tersembunyi yang Terbaik – Indonesia sebagai Negara kepulauan memiliki ratusan bahkan lebih banyak lagi tempat wisata yang indah. Menikmati pemandangan alam dan segarnya udara bersih yang terbebas dari polusi pastinya akan membuat tubuh anda terasa sangat rileks dan kembali segar. Berikut ini PustakawanBarru.com akan menginformasikan kepada anda 5 tempat wisata tersembunyi yang terbaik di Indonesia versi pustakawan barru.


5 Tempat Wisata Indonesia Tersembunyi yang Terbaik

1. Medan

Tempat wisata terkenal di Medan adalah Danau Toba yang merupakan danau vulkanik terbesar di dunia. Selain memiliki pemandangan alam yang sangat indah, anda juga bisa menikmati wisata kuliner di kota Medan ini. salah satu makanan khas yang terkenal adalah durian Medan, namun anda juga bisa menikmati beraneka ragam makanan lainnya seperti kari, mie bebek lokal dan lainnya.


2. Belitung

Belitung memiliki beragam pantai indah yang sangat cocok sekali bagi anda yang hobi berolahraga snorkeling, berselancar dan menyelam. Selain pemandangan pantai yang indah, pemandangan biota laut sangat beragam sehingga banyak sekali turis mancanegara yang menyelam untuk menikmati indahnya pemandangan bawah laut dan beraneka ragam biota laut yang ada.


3. Labuan Bajo

Labuan bajo terkenal dengan Pulau Komodonya yang menjadi habitat alami dari populasi Naga Komodo Indonesia. Komodo yang menjadi salah satu ikonik Indonesia ini terkenal di dunia. Anda juga bisa menikmati pemandangan alam dan bawah laut di dekat pulau Pink dan menelusuri Goa di Batu Cermin.


4. Bandar Lampung

Lampung terkenal dengan Gunung Krakataunya yang hingga saat ini masih aktif. Hal ini yang menyebabkan banyak sekali para turis berdatangan untuk mengunjungi beberapa tempat wisata indah dan menarik yang ada di Bandar Lampung. Anda juga bisa melihat dan menikmati pemandangan alam serta penangkaran gajah di Taman Nasional Way Kambas.


5. Manado

Sama seperti halnya Medan, Manado memiliki banyak sekali tempat wisata pantai yang indah dan menyajikan wisata kuliner yang sangat lezat untuk anda nikmati. Manado merupakan salah satu tempat yang sangat sering dikunjungi oleh para wisatawan mancanegara.