Yuk cari tau pengobatan obesitasBanyak orang yang mengalami obesitas menginginkan untuk dapat menurunkan berat badannya tujuannya tentu untuk menambah kepercayaan diri dan mencegah berbagai macam jenis penyakit yang di sebabkan oleh obesitas, untuk pengobatan obesitas anda harus mengetahui obesitas yang anda alami disebabkan oleh gaya hidup yang tidak sehat dan belum menyebabkan komplikasi apapun maka kondisi tersebut dapat anda tangani sendiri, misalnya anda dapat mengatur pola hidup anda tentunya dengan pola hidup sehat dengan banyak mengkonsumsi makanan yang banyak serat seperti sayuran dan buah – buahan, nasi merah, telur, daging rendah lemak, kacang – kacangan, ikan, kentang dan roti juga makanan sehat, namun harus di perhatikan sesuaikan porsi makan anda dengan kebutuhan sehari-hari dan jangan terlalu berlebihan, untuk menjaga kelebihan berat badan anda, sedangkan untuk makanan dan minuman yang perlu dihindari yakni makanan dan minuman yang banyak mengandung banyak kalori, lemak, gula, serta berkadar alkohol tinggi. Perlu dihindari juga makanan yang banyak mengandung garam sebab dapat menyebabkan hipertensi.

Yuk cari tau pengobatan obesitas


Hal selanjutnya yang harus anda lakukan untuk mengatasi obesitas yakni dengan memperbanyak melakukan aktifitas fisik dan olahraga. dianjurkan untuk melakukan olahraga paling tidak sebanyak 3 jam perminggu, anda dapat melakukan olah raga yang ringan tanpa harus memaksakan dalam berolahraga, olahraga yang dapat anda lakukan misalnya berjalan kaki, berlari kecil, berenang, bersepeda ataupun bermain bulu tangkis. olahraga tersebut merupakan olahraga yang banyak membakar kalori di dalam tubuh sehingga dapat membantu untuk mencegah bertambahnya lemak di dalam tubuh. Baca Juga Manfaat Teh Hijau untuk Diet demi tubuh yang bagus

Perlu anda pahami bahwa dalam menangani obesitas tidak bisa dilakukan dengan instan, menurunkan berat badan secara drastis dan ekstrim malah akan membuat tubuh menjadi rusak dan bahkan berdampak buruk bagi kesehatan anda. pengobatan obesitas membutuhkan niat yang kuat untuk menurunkan berat badan yang berlebih, serta displin yang tinggi baik pola makan yang sehat dan teratur, olahraga rutin dan menghindari makanan yang menyebabkan obesitas. Baca Juga 5 Manfaat Buah yang Baik Untuk di Konsumsi Penderita Diabetes

Pengobatan obesitas dengan di bantu dengan obat – obatan

Apabila anda mengatasi obesitas dengan cara – cara alami tidak membuahkan hasil, anda dapat menggunakan cara pengobatan obesitas dengan obat – obatan yang tentunya harus anda konsultasikan terlebih dahulu ke dokter anda sebelum mengkonsumsi, namun kebanyakan obat yang diresepkan adalah orlistat. yang bekerja di dalam saluran pencernaan dengan cara memblokir penyerapan lemak oleh tubuh, untuk efek samping yang ditimbulkan dari obat tersebut terbilang ringan, yakni merasakan pusing, nyeri pada perut, perut terasa kembung, sering buang air besar, bagi mereka yang mengkonsumsi obat tersebut kotorannya bisa nampak seperti berminyak, hal tersebut disebabkan oleh pembungan lemak yang tidak diserap oleh tubuh.

Pengobatan obesitas dengan prosedur operasi 

Dalam pengobatan obesitas dengan operasi dilakukan apabila obesitas yang diderita oleh pasien sudah mencapai taraf sangat berbahaya.

Walaupun prosedur bedah menjanjikan hasil yang cepat dalam mengatasi obesitas, namun tidak menjamin bahwa penurunan berat badan dapat berlangsung dalam jangka panjang. hasil bedah dapat dipertahankan apabila pasien mau dan melasanakan beberapa cara untuk mencegah kambuhnya obesitas seperti menjaga pola makan sehat, hindari makanan yang menyebabkan naiknya lemak di dalam tubuh, rutin untuk berolahraga, maka hasil operasi dapat bertahan dalam jangka panjang.

Contoh bedah untuk menangani obesitas yakni bedah Bypass lambung dan operasi laparoscopic adjustable gastric banding (LAGB) operasi bypass lambung yang bertujuan membatasi jumlah makanan yang masuk dan penyerapannya dengan cara memperkecil ukuran lambung. Untuk operasi LAGB hampir mirip dengan bypass lambung yang bertujuan memperlambat proses konsumsi makanan sehingga anda akan merasa lebih cepat untuk kenyang, prosedur ini dilakukan dengan cara memasang perangkat penjepit berbentuk gelang di sekitar lambung.