Bisnis percetakan merupakan sebuah peluang usaha menjanjikan yang memiliki banyak cabang atau macamnya, oleh karena itu anda bisa memilih dari sekian banyak modelnya, seperti percetakan offset, percetakan undangan, percetakan sablon, percetakan digital printing, dan lainnya. Dari masing-masing macam itu bisa disesuaikan dengan modal yang anda punya tentunya. Namun jika berkata tentang hasil atau untung semuanya memiliki prospek yang menjanjikan. Dalam hal ini order cetak partai besar, pastinya akan mendapatkan untung yang besar. Dan untuk mendapatkan order partai besar pastinya dimulai dari yang kecil terlebih dahulu, karena semua bisnis dimulai dari nol dan sedikit demi sedikit mendapatkan konsumen yang bertambah banyak.

memulai bisnis percetakan offset untuk pemula

Mengenal bisnis percetakan offset

Yang dimaksud percetakan offset adalah usaha atau bisnis percetakan yang menggunakan mesin cetak offset. Apa itu mesin cetak offset? Mesin yang digunakan untuk mencetak kertas. Lalu berapa harga mesin cetak offset? Mesin cetak offset beragam harganya ada yang 25juta sampai 500juta. Nah dari sini pastinya anda sudah siap dana jika ingin memulai bisnis percetakan offset. Mesin cetak offset yang murah memiliki harga sekitar 25 juta sampai 60juta. Mesin model ini hanya cocok digunakan untuk mencetak satu warna saja dalam artian tidak full colour. Seperti mencetak nota, brosur yang hanya warna merah saja dan undangan yang tidak memakai gambar warna-warni. Selain itu anda harus mengenal berbagai macam finishing seperti laminasi uv, doff, foil dll. Untuk itu teruslah belajar dan bertanya jika anda mengalami hal buntu dalam mengenal percetakan.

Bisnis Percetakan yang Beragam dan Menjanjikan


Perhitungan menjalankan bisnis percetakan offset

Jika anda ingin memulai usaha cetak offset ini setidaknya anda harus survey terlebih dahulu harga mesin cetak offsetnya. Terlebih anda harus tahu tentang mesin itu sendiri. Untuk pemula dengan modal 50juta anda sudah bisa memulai usaha percetakan. Dengan perhitungan sebagai berikut :

  1. Mesin cetak offset toko atau hamada harga sekitar 25juta sampai 45juta siap pakai. Anggap saja anda membeli mesin hamada senilai 35juta.
  2. perlengkapan untuk mencetak seperti tinta dan etching senilai 500ribu anda sudah bisa memiliki warna warna penting yang umum dipakai seperti tinta hitam, merah, biru, kuning yang akan habis dalam kurun waktu 1 bulan tergantung pemakaian.
  3.  gaji tukang cetak 50ribu sehari, sebulan 1,3juta
  4. gaji pegawai finishing dan pengiriman 50ribu sehari, sebulan 1,3juta.
  5. biaya listrik 300ribu sebulan


Dari penggunaan dana 50juta dalam satu bulan sudah terpakai 35juta + 500ribu +2×1,3juta + 300ribu = 42,9juta. Sisa dana masih 7,1juta bisa anda gunakan untuk mengiklan di surat kabar atau untuk biaya pengeluaran bulanan seperti gaji pegawai, tinta dan listrik selama 2-3bulan.

Perkiraan omzet bisnis percetakan offset

Untuk mesin 1 warna rata-rata menjual dengan harga 7ribu rupiah per rim cetak. Asumsikan sehari mampu mencetak sebanyak 50rim, maka omzet sehari untuk jasa cetak saja sudah 350ribu. Jika ditambah dengan finishing maka menjadi 2x lipatnya yaitu 700ribu. Anda sudah bisa membayar pegawai anda. Jangan lupa sisihkan 10% untuk biaya bulanan ya. Maka itulah untung bersihnya dalam sehari.

Cara mencari konsumen

Dalam tahap ini sebaiknya anda menggunakan seluruh relasi yang memiliki kantor atau sebagai karyawan kantor. Manfaatkan teman anda untuk bisa melobi bagian purchasing atau inventaris yang tugasnya menyediakan bahan kebutuhan cetak. Pastinya tiap perusahaan atau kantor menggunakan formulir tertentu untuk mencatat jurnal atau invoice untuk pembukuan dan sebagainya. Selain itu anda bisa menggunakan media surat kabar seperti koran. Gunakan bahasa menarik dan beri diskon untuk pembukaan perdana. Pastinkan hasil cetak dan kecepatan produksi selalu bagus dan tepat waktu. Selain itu juga harga bersaing yang dicari para konsumen. Tak kalah halnya dengan media surat kabar, anda bisa memasarkan lewat online juga. Membuat sebuah fanpage atau website yang gratis tersedia banyak di internet. Di jaman sekarang ini perusahaan besar pasti memiliki sebuah website, buatlah proposal penawaran dan kirim email ke beberapa perusahaan yang anda ketahui. Jika tidak memungkinkan, proposal secara langsung boleh dicoba.

Nah itulah gambaran singkat mengenai bisnis percetakan offset dengan modal yang lumayan dan untung yang lumayan besar pula. Untuk bisnis percetakan lainnya akan kami sambung pada postingan selanjutnya, jadi kunjungi terus ya www.pustakawanbarru.com. Semoga bermanfaat dan sukses berbisnis.