Mie instan yang beredar di Indonesia biasanya di jual dalam bentuk mie kering yang tentunya dilengkapi dengan bumbu disertai dengan minyak. Untuk membuat mie instant agar dapat di konsumsi sangatlah simpel dan tentunya sangat mudah dan cepat, anda cukup merebus air hingga mendidih kemudian masukkan mie kedalam air yang sudah mendidih tersebut hingga matang, kemudian setelah matang ambil mienya, akan lebih baik bila air rebusan yang di buat untuk merebus mie jangan anda gunakan sebagai kuah mie, sebaiknya anda menggunakan air panas yang baru, tujuannya agar pengawet pada mie berkurang. Namun taukah anda bahwa terdapat bahaya mie instant di balik kenikmatannya?
Bahaya Mie Instant
Mie Instant Bukan Sumber Nutrisi Yang Baik Untuk Tubuh
Untuk Proses pembuatan mie instan itu sendiri, di mulai dengan mencampurkan berbagai macam bahan di antaranya garam, pati dan bumbu – bumbu lain dengan tepung, kemudian setelah menjadi sebuah adonan akan masuk kedalam mesin cetak yang kemudian mie tersebut akan dikukus dan di keringkan dengan menggunakan uap panas agar supaya mie tersebut menjadi kering, tujuannya agar mie tidak menjadi lembek dan tahan lama.Mie instan sangat tidak baik untuk kesehatan tubuh lantaran kandungan karbohidrat dan lemak pada mie tersebut sangatlah tinggi, sehingga bila di konsumsi setiap hari akan berdampak buruk untuk kesehatan, oleh karenanya kurangi mengkonsumsi mie, untuk menjaga kesehatan anda, apabila mengkonsumsi mie secara berlebihan dalam jangka panjang, dapat menimbulkan berbagai macam jenis penyakit diantaranya, kanker, obesitas dan kekurangan zat besi dan vitamin, sebab pada mie sangat rendah kandungan zat besi dan vitaminnya. Dalam satu sajian mie instant umumnya mengandung sekitar 2.700 mg sodium padahal asupan sodium yang disarankan tidak lebih dari 2.000- 2.400 mg perhari (setara 5-6 gram garam.
Bahaya Mengkonsumsi Mie Instan Secara Berlebih
Bahaya mie instant bagi kesehatan tubuh manusia karenanya adanya penggunaan MSG (monosodium Glutamate) yakti fungsinya untuk meningkatkan rasa pada mie instant dan menjadikannya lebih asin ataupun rasa asam pada mie tersebut. yakni MSG dapat memicu reaksi alergi seperti, sakit pada dada, berkeringat, jantung berdetak pada keadaan normal, dan sakit kepala.Berhati – hati dalam mengkonsumsi mie instan pada penderita hipertensi, tidak disarankan bagi penderita untuk mengkonsumsi mie instant secara berlebihan, sebab kandungan sodium yang tinggi dan MSG yang terdapat pada mie instant akan berdampak buruk bagi kesehatan si penderitanya, oleh karenanya kurangi mengkonsumsi mie instant, dan perbanyak makan – makanan yang kaya akan vitamin dan gizi yang tentunya diperlukan oleh tubuh. Efek buruk lain yang mungkin dapat di timbulkan dari mie instant yakni sodium yang menumpuk dalam tubuh dapat meningkatkan tekanan darah tinggi dan dapat meningkatkan resiko seseorang mengalami penyakit seperti diabetes, stroke dan penyakit jantung.
Bahaya mie instant yang lainnya yakni apabila mengkonsumsi mie instant biasanya di tambah dengan nasi, mulai saat ini hindari mengkonsumsi mie instant dikombinasikan dengan nasi, sebab dapat membuat anda cepat gemuk, dan menimbulkan berbagai jenis penyakit. Apabila dilakukan pembandingan mie instant dengan nasi dengan berat yang sama, kalori yang terdapat pada sajian mie instant sebanyak 70 gram dalam satu kemasan, terhitung mengandung 370 kalori sedangkan dengan menambahkan nasi putih dengan berat yang sama mengandung 91 kalori. Tentunya kalori yang diperoleh dari keduanya menjadi bertambah
Menghindari Efek Buruk Dari Mie Instant
Apabila dilakukan perbandingan dari kandungan nutrisi pada mie instant tentunya tidak seimbang dengan apa yang diperlukan oleh tubuh, di tambah dengan bumbu – bumbu pelengkap yang sangat berbahaya bagi kesehatan sehingga berefek buruk pada kesehatan anda, oleh karenanya ada baiknya anda untuk membatasi mengkonsumsi mie instant.Anda dapat mengkonsumsi mie instant dengan batasan yang normal dan jangan terlalu sering, dan ketika anda ingin mengkonsumsi mie instant ada baiknya anda dapat menambahkan berbagai bahan alami untuk menyeimbangkan kandungan nutrisi, seperti menggunakan telur, ayam, jamur, wortel, kacang-kacangan, kubis dan bahan – bahan alami lainnya.
Bila perlu anda menggunakan bumbu mie instant setengahnya saja sebab bumbu mie instant mengandung MSG dan banyak garam, yang apabila di konsumsi dalam jangka panjang sangat tidak baik untuk kesehatan anda. Anda juga perlu meningkatkan pola hidup sehat untuk menjaga kesehatan anda, yang tentunya untuk menghindari berbagai jenis panyakit yang mungkin dapat menyerang anda. oleh karenanya mulailah untuk menjaga asupan gizi, rajin berolahraga dan makan – makanan yang alami.
0Komentar